Kita sering mengenal Allah kita dengan berbagai
macam sebutan dan gelar seperti Allah yang Maha Kasih, Maha Penyayang, Maha
Mulia, dan masih banyak sebutan Allah yang lainnya. Kita juga sering menjumpai hari-hari
ini ajaran-ajaran yang tidak sehat di sekitar kita. Ada yang mengatakan bahwa
Yesus bukan Tuhan, ada juga paham yang mengajarkan penyebutan nama Allah dengan
nama YHWH, dan masih banyak lagi yang lain. Apapun ajaran-ajaran yang
bermunculan hari-hari ini, tetap teguhkan iman kepercayaan kita bahwa Yesus
yang kita sembah adalah Tuhan. Raja segala raja dan Tuhan di atas segala tuhan.
Saat Yesus hadir maka semua ciptaan-Nya akan
meresponi Dia. Seperti halnya saat Yesus berada di perahu bersama murid-muridNya,
saat angin datang Yesus meyuruh angin tersebut berhenti dan angin itu meresponi
apa yang dikatakan Yesus. Begitu juga dalam hidup kita. Hadirkan Yesus dalam
setiap aspek kehidupan kita, hadirkan Yesus di tengah-tengah keluarga kita,
hadirkan Yesus di dalam setiap pekerjaan kita, hadirkan Yesus juga dalam setiap
studi dan perkuliahan kita. Saat ada Yesus dalam kehidupan kita maka ada kuasa
Allah yang akan kita terima dalam hidup kita. Kuasa Allah yang besar terjadi
saat kita menghadirkan Yesus dalam setiap aspek kehidupan kita. Yang menjadi pertanyaan adalah, dimanakah
kuasa Allah yang besar itu?
1. Ada di dalam diri kita
“Ujilah dirimu sendiri, apakah kamu
tetap tegak di dalam iman. Selidikilah dirimu! Apakah kamu tidak yakin akan
dirimu, bahwa Kristus Yesus ada di dalam diri kamu? Sebab jika tidak demikian,
kamu tidak tahan uji.” 2 Korintus 13:5. Tuhan Yesus ada di dalam diri setiap
kita orang yang percaya pada-Nya. Seperti yang kita tahu bahwa Roh yang ada di
dalam diri kita lebih besar dari roh-roh yang ada di dunia. Karena Roh yang ada
di dalam diri kita adalah Roh Kudus yang memampukan setiap kita untuk tetap
berdiri di setiap badai. Jangan takut dengan kuasa-kuasa jahat di sekitar kita
karena ada kuasa Allah dalam diri kita. Saat ada kuasa Allah yang besar dalam
diri kita maka segala kuasa yang ada di bumi akan tunduk kepada Dia. Dibutuhkan
satu kesatuan antara kita dengan Allah untuk menghadirkan kuasa Allah yang
besar itu. Kuasa Allah yang ada dalam diri setiap kita membuat kita Mampu dalam menghadapi ujian iman. Setiap orang pasti mengalami ujian dan proses
hidup. Ujian ada supaya iman setiap kita naik level. Baik orang yang mengenal
Yesus ataupun mereka yang belum mengenal Yesus, setiap kita pasti mengalami
masalah dan proses hidup tetapi yang membedakan adalah Orang yang mengenal
Yesus dengan baik akan diberi kekuatan dan jalan keluar untuk mengatasi setiap
masalah yang kita hadapi. Apapun yang kita alami, sekalipun kita berada di
padang gurun, bersama Tuhan kita bisa menjadikan padang gurun itu menjadi
tempat yang indah dimana Tuhan Allah berkuasa atasnya. Selain itu, kuasa Allah
yang ada di dalam diri setiap kita membuat kita Mampu untuk melakukan kebenaran. Orang yang berbuat baik itu banyak
tetapi orang yang berbuat baik atas dasar kasih Kristus itu jarang, orang yang
suka memberi itu banyak tetapi orang yang memberi dengan ketulusan hati itu
jarang. Saat ada kuasa Allah dalam diri kita kita mampu untuk melakukan
kebenaran. Kita mampu memaafkan orang yang bersalah kepada kita karena ada
kuasa Allah dalam diri kita. saat ada kuasa Allah kita mampu melakukan
kebenaran sekecil apapun itu. Teruslah melakukan kebenaran dan teruslah mengucap syukur dalam segala hal
karena ada tangan-tangan yang tidak terlihat yang memampukan kita menghadapi
ujian dan mlakukan kebenaran di dalam hidup ini.
2. Ada di tengah-tengah kita
“Karena kamu ingin suatu bukti, bahwa
Kristus berkata-kata dengan perantaraan aku, dan Ia tidak lemah terhadap kamu,
melainkan berkuasa di tengah-tengah kamu.” 2 Korintus 13:3. Kuasa Allah itu ada
di tengah-tengah setiap kita. “Sebab di mana dua atau tiga orang berkumpul
dalam Nama-Ku, di situ Aku ada di tengah-tengah mereka." Matius 18:20.
Dimana ada kesepakatan diantara beberapa orang maka kuasa Allah ada
ditengah-tengah mereka kuasa yang dapat mengalahkan segala kuasa jahat di dunia
ini. Yang dilakukan Yesus ditengah-tengah kita adalah Menguatkan setiap kita yang lemah. Saat ada kuasa Allah di
tengah-tengah kita maka ada kekuatan yang diberikan oleh Allah. Selain
menguatkan setiap kita kuasa Allah yang bekerja ditengah-tengah kita mampu Mengubah pandangan kita terhadap Yesus.
Lukas 24:21-35. Saat ada dua orang berjalan ke Emaus dan mereka mulai ragu
tentang siapa Yesus, saat Yesus hadir di tengah-tengah mereka, pandangan mereka
mulai diubahkan. Saat ada kuasa Allah
ditengah kita, kita semakin mengenal siapa itu Yesus, kita memiliki iman yang
terus bergerak dalam hidup ini. Yesus ada di tengah-tengah kita agar kita
saling membuat orang lain berhasil.
3. Ada di dalam gereja Tuhan
“Dan bukan untuk mereka ini saja Aku
berdoa, tetapi juga untuk orang-orang, yang percaya kepada-Ku oleh pemberitaan
mereka; supaya mereka semua menjadi satu, sama seperti Engkau, ya Bapa, di
dalam Aku dan Aku di dalam Engkau, agar mereka juga di dalam Kita, supaya dunia
percaya, bahwa Engkaulah yang telah mengutus Aku.” Yohanes 17:20-21. Kuasa
Allah juga terdapat dalam gereja Tuhan. Saat ada kesepakatan antara
gereja-gereja Tuhan maka kuasa Allah akan nyata dalam hidup setiap kita. Kuasa
Allah akan nyata dalam bangsa kita saat ada persatuan antara gereja-gereja yang
ada. Saat ada komunitas gereja yang bersatu maka Negara kita akan diubahkan
karena dimana ada kesepakatan maka Tuhan akan membuat perkara yang besar buat
setiap kita dan bangsa dimana kita berada.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar